Senin, 17 September 2012

Cara Menginstall Aplikasi Yang Berekstensi *.RPM dan *.TAR.GZ di Ubuntu Server

Untuk aplikasi .rpm yang akan sya install ini adalahflash player. Nah sebelum menginstall flash palyer harus install alien dulu. Pertama masuk pada ubuntu server isikan user dan password.




1. cara install alien ini pertama masuk di root ubuntu dengan cara mengetikkan sudo su kemudian isikan juga passwordnya.

2. setelah itu untuk menginstall alien ketikkan sudo apt-get install alien tunggu hingga proses selesai.
3. lalu untuk merubah file.rpm ke .deb, ketikkan pada terminal alien-dflash-plugin_10.3.183.5-relase.1386.rpm. tekan enter dan tunggu hingga proses selesai. 
4. selanjutnya untuk menginstall file .deb yang sudah dirubah menggunakan alien tadi, ketikkan perintah sudo dpkg -i flash-plugin_10.3.183.5-1_i386.deb.  tekan enter 
5. selesai sudah menginstall/meng-update flash player anda.
kegunaan flash player ini adalah untuk memutar flash video pada browser anda, contohya seperti chrome, firefox, dll.


untuk aplikasi yang berekstensi *tar.gz 
geany adalah aplikasi editor teks berdasarkan GTK2 toolkit dengan beberapa fitur tambahan yaitu fitur dari sebuah integrated development environment (IDE). ini adalah open source dan aplikasi gratis yang tersedia untuk linux ( ubuntu, linux mint, debian, fedora, dll).
extract file dengan menggunakan perintah tar -zxf geany-0.20.tar.gz. setelah itu masuk ke folder extract yang tadi. 
setelah itu ketikkan ./configure tunggu hingga proses selesai.
lalu ketikkan perintah make dan tunggu hingga proses selesai. 
selanjutnya ketikkan perintah make install dan tunggu hinnga proses selesai. 
untuk membuka aplikasi geany ketikkan geany.
»»  READ MORE...

Senin, 10 September 2012

MENGINSTALL APLIKASI UNTUK DOWNLOAD DAN UNTUK BROWSING DI UBUNTU SERVER 10.10

Aplikasi untuk browsing

Browser google chrome atau yang biasa disebut chromium adalah web browser yang paling cepat, ringan, dan stabil untuk urusan browsing di dunia maya. Nah untuk menginstall google chrome di ubuntu server ikuti langkah-langkah berikut ini.
  • pertama-tama login pada ubuntu server setelah itu isikan passwordnya juga.
  • setelah itu untuk menginstall masuk pada root terlebih dahulu dengan cara mengetikkan perintah sudo su
  • setelah itu ketikkan sudo apt-get install chromium-browser
 
  • tunggu hingga proses downloadnya selesai
jika ingin menginstall google chrome versi yang baru ikutilah langkah-langkah berikut ini :
  •  Ketikkan perintah sudo add-apt-repository ppa:chromium-daily/stable
  • kemudian update source list anda dengan perintah sudo apt-get update
  • install chromium dengan perintah sudo apt-get install chromium-browser
  • untuk menjalankan google chrome silahkan ketik google 
Aplikasi untuk download

untuk aplikasi download saya menggunakan axel downloader. untuk menginstall axel downloader ikutilah langkah-langkah berikut ini :
  • pertama-tama buka terminal lalu isikan login username dan password
  • Untuk menginstall aplikasi axel downloader harus masuk pada root terlebih dahulu dengan cara mengetikkan sudo su dan isikan passwordnya juga.
  • selanjutnya untuk menginstall axel download manager, ketik perintah sudo apt-het install axel. Setelah mengetikkan perintah tersebut maka system akan meminta beberapa kapasitas hardisk. Tekan Y untuk melanjutkan
  • Tunggu hingga proses download axel downloader sdari server repository sampai selesai.
  • untuk menggunakan aplikasi axel downloader silahkan ketikkan axel.
sekarang kita bahas fitur-fiturnya.

1. max speed berfungsi untuk mwngatur kecepatan maksimal transfer data dalam byte.
2.maksimum number of connection berfungsi untuk mengatur jumlah dalam request.

»»  READ MORE...